Persiapan Terjun ke Dunia Presenter, SILAT APIK PTMA Adakan Workshop dan Lomba Anchor

Selanjutnya yang ada di dalam rangkaian silat apik PTM 2022 yaitu lomba anchor. Secara sederhana, lomba ini merupakan salah satu kesempatan untuk mengasah mahasiswa ilmu komunikasi dalam mengasah kemampuan menjadi seorang presenter.

Acara ini diselenggarakan di laboratorium TV yang meliputi dua agenda yaitu workshop dan kompetisi. Workshop dilakukan sejak pukul 9 pagi hingga sekitar pukul 12 siang yang menjelaskan tentang bagaimana kiat-kiat menjadi seorang presenter dan juga mencontohkan cara menjadi penyiar berita yang baik dan benar.

Jadi saat workshop dijelaskan tentang apa yang harus dipersiapkan dan ketentuan mengenai lomba anchor. Tema yang akan disampaikan oleh peserta di lomba ini yaitu pemberitaan tentang SILAT APIK PTMA 2022. “Saat pagi, para peserta dikumpulkan di aula KH Mas Mansyur sembari menunggu setting alat. Setelahnya, mereka diarahkan ke lab TV agar lebih leluasa dan bisa praktek secara langsung. Workshop dilakukan di sini,” ucap Fika selaku penanggungjawab lomba anchor.

Peserta diberikan waktu sekitar 7 menit dalam menyampaikan berita. Sebelum itu, mereka membuat bahan siaran berupa teks sesuai dengan kreativitasnya. Peserta dalam lomba ini yaitu sekitar 17 anak dalam negeri, dan beberapa lagi dari luar negeri seperti China, Filipina, dan India. dalam regulasinya, mereka bebas untuk mendaftarkan perwakilan setiap kampus lebih dari satu orang.

“Memang sempat ada beberapa kendala yang membuat peserta kurang maksimal. Tapi Alhamdulillah lombanya berjalan lancar hingga akhir,” pungkasnya.

(Fernanda A.)

Leave a Reply

Bertita Terkini

Kenalkan Keunggulan, Kaprodi Perbankan Syariah Ikuti Roadshow FAI Umsida Di SMAN 1 Kejayan
November 21, 2024By
Kerja Sama Perbankan Syariah Umsida dan BMT Amanah Ummah: Memperkuat Implementasi Catur Dharma dan MBKM
November 17, 2024By
Mengenal 5 Hal Penting yang Dipelajari di Jurusan Perbankan Syariah Umsida untuk Sukses di Industri Keuangan
November 13, 2024By
Bank Tanah sebagai Solusi Memulihkan Ekonomi Indonesia dari Perspektif Hukum Islam
November 11, 2024By
Mengapa Minat Mahasiswa Sidoarjo Terhadap Bank Syariah Masih Rendah? Ini Faktor-faktor yang Mempengaruhinya
November 6, 2024By
Mengapa Strategi Pemasaran UMKM Harus Beralih ke Pendekatan Syariah?
October 22, 2024By
LPJ Terbuka dan Sertijab Himpunan Mahasiswa Perbankan Syariah Umsida
October 14, 2024By
Yudisium XLIV Fakultas Agama Islam Umsida: 7 Mahasiswa Perbankan Syariah Siap Menghadapi Tantangan Industri
October 10, 2024By

Prestasi

Sesuai Target, Mahasiswa Ikom Sabet Tiga Medali Emas Cabor Renang Pada Pomprov Jatim 2023
July 23, 2023By
Seimbangnya Pengetahuan dan Skill Menjadi Kunci Mahasiswa Ikom Dalam Meraih Juara Pada PILMAPRES PTMA
April 15, 2023By
Battle of Agencies Berakhir, Selamat Kepada Para Pemenang!
March 6, 2023By
Top! Lagi Lagi Mahasiswa Ikom Borong Medali Juara Dalam Kejuaraan Karate Nasional
February 20, 2023By
Selamat! Mahasiswa Ikom Umsida Raih 3 Medali Dalam Kejuaraan Renang Tingkat Nasional
February 7, 2023By
Berbagai Film Karya Anak Bangsa Ditampilkan Di CSFC 2023
January 17, 2023By
Ikuti Turnamen Offline Perdana Setelah Pandemi, Shinta Berhasil Membawa Pulang Dua Piala
October 17, 2022By